XL Pamer Data Center Raih Sertifikasi Internasional




Data center XL di Bintaro baru saja meraih sertifikasi internasional. Sertifikasi itu adalah Uptime Tier III Design dari Uptime Institute di Inggris. Menurut Head of Product Solution Management XL, Aun Abdul Wadud, Data Center Bintaro merupakan salah satu yang terbesar dimiliki dan melayani sejumlah perusahaan besar sebagai pusat penyimpanan Data.


"Maka itu, kami harus memastikan selalu aspek keamanan di semua Data Center yang kami miliki. Sertifikasi ‘Uptime Tier III Design’ menjadi pengakuan sekaligus jaminan kualitas layanan berstandar internasional yang kami sediakan di Data Center Bintaro. Prestasi ini akan mendorong kami untuk meningkatkan kualitas layanan di Data Center lainnya," jelasnya melalui keterangan resmi, Kamis (7/9).


Sementara, Business Line Manager TEC IAP DKSH Indonesia selaku Konsultan untuk Uptime, Adrien Kehlstadt, sertifikat 'Uptime Tier III Design' ini memastikan bahwa Data Center Bintaro memiliki fasilitas lebih dari 1 sumber daya listrik dan jaringan (multi network link) dengan tingkat uptime hingga 99.982 persen.


Dengan begitu, syarat 'No Shut Down' untuk Data Center Tier III bisa terpenuhi oleh Data Center Bintaro ini. Sertifikat yang sama sebelumnya telah diraih oleh Data Center Surabaya.


XL saat ini memiliki 5 Data Center yang berlokasi di Bintaro-Tangerang, Surabaya, Pekanbaru, Cibitung, dan Bandung. 3 Data Center yakni Bintaro-tangerang, Surabaya dan Pekanbaru merupakan Data Center yang memberikan Layanan publik antara lain Colocation, Komputasi Awan (Cloud) dan DRC (Disaster Recovery Center). Sejauh ini kurang lebih 50 perusahaan yang bergerak di industri Perbankan, Financial, E-commerce, dan Jasa Jaringan Telekomunikasi menjadi klien dari data center XL. [gni]



Sumber:
http://www.merdeka.com/teknologi/xl-pamer-data-center-raih-sertifikasi-internasional.html

0 Comments